Jumat, 26 Desember 2014

Apa Arti Jerawat di Wajahmu? Dan Cara Mengatasinya

Hi, Lovely Readers :)



Arti Jerawat di Wajah

Semua pasti pernah kan mengalami jerawat di wajah? Karena memang wajah kamu termasuk acne prone skin atau karena hormonal. Tidak jarang juga kita mengalami jerawat di tempat yang sama di wajah atau jerawat kok susah sih hilangnya? Padahal udah menjaga kebersihan wajah dan pakai skincare terbaik :( 

Tapi tau ngga sih, kalau ternyata jerawat di wajah itu ada artinya? Ya, menurut ahli-ahli kesehatan dan pengobatan China bahwa "your face is the window of your health". 
Dengan meengetahui arti dari letaknya, kita bisa langsung menanganinya langsung ke sumbernya :D

Yuk lihat penyebab jerawat dan cara mengatasinya
  •  Letak jerawat 1, 2 & 12(Dahi dan Dagu): Sistem Pencernaan 
Jerawat di area dahi terjadi karena sistem pencernaan yang terganggu, terlalu banyak makan junk food, minuman bersoda dan makan makanan yang berlemak. Selain itu, jerawat di dahi juga bisa terjadi karena stress.

Cara mengatasinya: 
- Kurangi makan junk food dan makanan yang berlemak
- Kurangi minuman bersoda dan berkafein, perbanyak minum air putih dan teh hijau
- Perbaiki pola tidur, tidur dibawah jam 11 malam sangat disarankan
- Olahraga ringan dan teratur
- Latihan terapi relaksasi untuk mengurangi stress

  •  Letak jerawat 3 (Di antara alis): Hati
Jerawat diantara alis mengindikasikan liver (hati) yang kelebihan beban.

Cara mengatasinya:
- Tidur yang cukup
- Hindari/kurangi minuman beralkohol
- Hindari/kurangi merokok
- Kurangi makanan pedas
- Kurangi olahraga yang terlalu berat

  •  Letak jerawat 4&10, 6&8(Telinga dan sekitar mata): Ginjal
Jerawat di telinga dan sekitar mata mengindikasikan ginjal kamu yang kelebihan beban.

Cara mengatasinya:
- Perbanyak minum air putih!!!
- Hindari minuman beralkohol, berkafein dan bersoda 

  •  Letak jerawat 5&9 (Pipi kiri dan kanan, atas dan bawah): Paru-paru atau kesehatan gigi
Jerawat di pipi kiri dan kanan bagian atas berhubungan dengan paru-paru, bisa terjadi karena terpapar polusi dan asap rokok secara aktif maupun pasif dan juga karena polusi yang menyebabkan paru-paru kelebihan beban. 
Jerawat di pipi kiri dan kanan bagian bawah mengindikasikan adanya kesehatan gigi yang buruk. Coba cek apakah ada infeksi di gigi dan gusi. Perhatikan juga kebersihan sarung bantal dan telepon genggam ya, karena langsung menempel di pipi saat tidur maupun menelepon.

Cara mengatasinya:
- Ganti sarung bantal minimal seminggu sekali dan pastikan kebersihan telepon genggam, lebih baik ketika menelepon menggunakan hands-free
- Perhatikan kebersihan mulut dan gigi secara teratur, perawatan harian maupun bulanan di dokter gigi
- Hindari makanan pedas, junk food, makanan penyebab alergi dan makanan manis ganti dengan sayuran dan makanan yang mendinginkan tubuh seperti labu, melon dan kacang hijau
- Jangan makan berlebihan
- Pastikan kamu dapat menghirup udara segar tiap hari dan tidur yang cukup
- Jangan biarkan tubuh kepanasan  

  • Letak jerawat 7 (Hidung): Saluran pencernaan, Jantung dan organ reproduksi
Jerawat yang tiba-tiba muncul dan membengkak di area cuping hidung bisa menandakan perubahan pada sistem reproduksi atau ovarium. Sementara jerawat di ujung hidung mengindikasikan jantung yang kekurangan vitamin B, gaya hidup pasif yang jarang bergerak dan stress juga bisa menyebabkan jerawat muncul di area tsb.

Cara mengatasinya:
- Kurangi makanan/minuman dingin yang dapat menyebabkan sekresi asam lambung 
- Kurangi makanan pedas
- Kurangi makan daging
- Pastikan asupan Vitamin B cukup 
- Pijat daerah sekitar hidung agar sirkulasi darah lancar
- Makan banyak sayuran hijau, ikan dan suplemen omega 3

  • Letak jerawat 11&13 (Dagu&Rahang): Hormonal
Jerawat di dagu seringkali muncul saat wanita akan memasuki siklus haid atau setelah haid saat proses ovulasi (pelepasan sel telur yang telah matang), yang mengindikasikan tidak seimbangnya hormon wanita. 

Cara mengatasinya:
- Tidur yang cukup & olahraga teratur
- Jangan pencet jerawat
- Kurangi kebiasaan makan sebelum tidur, makan paling telat 3 jam sebelum tidur
- Konsumsi lebih banyak buah dan sayuran
- Cek keadaan hormon ke dokter, karena bisa saja mengindikasikan penyakit yang bersifat hormonal

  • Letak Jerawat 14 (Leher): Getah Bening
Jerawat di leher bisa mengindikasikan jika tubuh sedang melawan bakteri untuk melawan penyakit. 

Cara mengatasinya:
- Terapkan pola hidup sehat, tidur teratur, banyak minum air putih, olahraga teratur dan diet seimbang
- Konsumsi suplemen yang memenuhi kebutuhan tubuh

Jadi buat kamu yang berjerawat dan ngga sembuh-sembuh walaupun kayaknya udah tepat nih treatment yang kamu gunakan, coba deh perbaiki pola hidup kamu dengan tips-tips tadi :) Semoga bermanfaat yaa 




Tidak ada komentar :

Posting Komentar